Halaman

Minggu, 24 Agustus 2014

Survei Harga Konservasi (Conservation Cost) CKKPD GITA NADA Kabupaten Lombok Barat



Taman Wisata Perairan GITA NADA merupakan Calon Kawasan Konservasi Perairan Daerah yang berada di Kabupaten Lombok Barat.  Pemerintah daerah Kabupaten Lombok Barat mencadangkan perairan lautnya sebagai Kawasan Konservasi Perairan Daerah seluas 21.556 Ha dalam bentuk Peraturan Bupati Nomor 23 Tahun 2014.

Kawasan konservasi perairan terdiri dari 4 zona yaitu zona inti, zona perikanan berkelanjutan, zona pemanfaatan dan zona lainnya. untuk menentukan zonasi dalam suatu kawasan perlu mengetahui potensi yang ada dalam kawasan seperti kondisi biofisik, sosial ekonomi, pemanfaatan perikanan wisata dalam kawasan dll. Untuk mengetahui kondisi potensi suatu kawasan salah stu survey yang dilakukan adalah survey Harga Konservasi (conservation cost survey).

Diskusi Pemanfaatan Kawasan dengan masyarakat sekitar
Survei Harga Konservasi  (Conservation Cost) Merupakan sejumlah pertimbangan dalam penyusunan suatu rancangan zonasi kawasan konservasi yang dapat dijadikan pertimbangan dalam penentuan zona. Conservation Cost (Harga Konservasi) bertujuan untuk mempertimbangkan pemanfaatan yang ada dalam suatu kawasan sebagai bahan pertimbangan untuk penentuan zona.

Pengecakan titik koordinat lokasi pemanfaatan Kawasan
Suvei dilakukan oleh WCS beserta Enumerator dari UNDIP Kelautan (MDC) dan Enumerator dari UNRAM Biologi (MBC) selama 3 hari mulai dari tanggal 11- 13 Agustus 2014. metode yang dilakukan adalah dengan wawancara mendalam dengan pelaku pemanfaatan yang ada dalam suatu kawasan seperti aktivitas perikanan, wisata, pelayaran, pelabuhan dll. sehingga dari hasil wawancara tersebut dapat menjadi pertimbangan dalam penyusunan suatu zonasi dalam suatu kawasan.